PENYEBAB NGOROK / CRD | AYAM KAMPUNG TASIKMALAYA

CRD pada ayam disebabkan oleh bakteri Mycoplasma gallisepticum (MG), yang merupakan organisme mirip bakteri (bacteria-like organism). Ayam yang telah sembuh akan bertindak sebagai pembawa bibit penyakit (carrier) dan sebagai sumber penularan ke ayam lain yang sehat. CRD dapat menyerang ayam pada semua umur, dengan angka kesakitan tinggi tetapi angka kematian rendah.
M. gallisepticum sensitif terhadap sinar matahari dan berbagai golongan desinfektan, misalnya Iodine, Benzalkonium chloride (BKC), atau Formaldehyde. Mikroorganisme ini memiliki karakter yang khas yaitu tidak memiliki dinding sel, maka M. gallisepticum tahan terhadap antibiotik golongan penisilin. M. gallisepticum dapat hidup di dalam feses selama 1-3 hari pada suhu 20 °C, dalam kuning telur selama 18 minggu pada suhu 37 °C atau selama 6 minggu pada temperatur 20 °C. Di dalam cairan allantois, mikroorganisme ini tetap infektif selama 4 hari dalam inkubator, 6 hari dalam suhu ruang dan 32 – 60 hari dalam lemari es.

sumber : http://info.medion.co.id

Produk:

DOC Joper - Karkas Ayam Kampung - Ayam Kampung Hidup

0852-2072-4014