PENYAKIT NGOROK / CRD | AYAM KAMPUNG TASIKMALAYA


Ngorok atau bahasa kerennya CRD (Chronic Respiratory Disease) bagi manusia bisa jadi hanya sebatas gangguan kesehatan ringan. Namun, lain ceritanya bagi unggas. CRD adalah penyakit yang menyerang saluran pernapasan ayam dan bersifat kronis. Disebut “kronis” karena penyakit ini berlangsung secara terus menerus dalam jangka waktu lama dan sulit untuk disembuhkan. Dari data tim Technical Education and Consultation (TEC) Medion dilaporkan bahwa di tahun 2016 penyakit ngorok menempati posisi pertama dan kedua dari 10 penyakit yang sering menyerang ayam pedaging (broiler) maupun ayam petelur (layer) (Grafik 1 dan 2). Telah kita ketahui bahwa CRD bersifat imunosupresif atau mampu menekan sistem kekebalan ayam. Di lapangan, kejadian CRD murni jarang ditemui dan umumnya telah disertai komplikasi dengan penyakit lain terutama E. Coli, sehingga disebut CRD kompleks. Berdasarkan data lapangan, CRD kompleks menduduki peringkat ke-2 pada ayam pedaging dan ke-6 pada ayam petelur.


Kemarau panjang, cekaman panas, lingkungan berdebu, polusi asap, ditambah menurunnya kualitas air akibat kekeringan, semua itu memicu kejadian penyakit CRD pada ayam, baik ayam pedaging (broiler) maupun ayam petelur (layer). Gambaran iklim tersebut sangat relevan dengan situasi terkini di hampir seluruh wilayah tanah air.

Produk:

DOC Joper - Karkas Ayam Kampung - Ayam Kampung Hidup

0852-2072-4014